SOP Penggunaan Alat

SOP Penggunaan Alat PT Nasiira.

SOP Penggunaan Alat

SOP SEBELUM PENGGUNAAN ALAT UKUR

  1. Pastikan alat ukur tersimpan dalam tas\wadahnya dengan baik.
  2. Pastikan kelengkapan alat ukur (Earth Tester) tersedia seperti kabel (merah, kuning dan hijau), besi T, baterai dan lain sebagainya.
  3. Pastikan kelengkapan alat ukur (Insulation Tester) tersedia seperti kabel (hitam dan putih) , baterai dan lain sebagainya.
  4. Pasangkan kabel tersebut sesuai warna pada alat tersebut lalu pastikan baterai terpasang dan kondisi alat bisa berfungsi (on).
  5. Alat siap dipergunakan sebagaimana mestinya.

SOP SESUDAH PENGGUNAAN ALAT UKUR

  1. Pastikan alat dalam kondisi off\tidak menyala.
  2. Cabut ke tiga kabel alat ukur (Earth Tester) kemudian gulung dengan rapih.
  3. Cabut besi T dari tanah lalu bersihkan.
  4. Cabut kedua kabel alat ukur (Insulation Tester) kemudian gulung dengan rapih.
  5. Simpan semua alat ukur dan perlengkapannya pada tas atau wadah penyimpanan yang sudah tersedia.
  6. Lalu simpan ditempat/ruangan yang sejuk serta tidak lembab dan aman di kantor.